Hiroshima, KompasOtomotif – Sebelum melantai di Geneva Motor Show yang dibuka mulai hari ini, Selasa (4/3/2014) untuk media, Mazda menggoda para penggemarnya dengan foto-foto lengkap Hazumi Concept. Inilah mobil yang disebut-sebut sebagai generasi penerushatchback sub kompak Mazda2 atau di Jepang disebut Demio.
Meski jika diproduksi tampangnya tak akan sama persis, namun sumber-sumber di Mazda menyebut perbedaannya tidak terlalu drastis. Dari depan garis desain yang dianut punya aliran yang sama dengan Mazda3 dan Mazda6 yang terkenal dengan desain Kodo-nya.
Pahatan garis yang dihadirkan desainer cukup proporsional. Kesan elegan dan sporty menyatu tanpa cacat. Lihat saja tarikan garis bemper depan dan belakang, dipadu dengan kaca spion minimalis, lubang knalpot di tengah, pelek besar, menjadi satu paket sebagai mobil penggoda mata.
Karena masih konsep, bagian dalam sangat futuristik. Kemungkinan besar versi produksi hanya akan mengambil beberapa bagian yang realistis untuk menekan biaya produksi. Kesan sporty look dengan jok yang mengapit bodi dan desain dasbor penuh garis tajam.
Belum ada data teknis, namun Mazda pernah menyebut hatchback ini akan melakukan debut dengan mesin baru 1.500cc diesel SKYACTIV. Lalu, untuk versi produksinya tentu akan ditawarkan dengan pilihan mesin bensin.